Computer Asisted Instruction (CAI)

Aplikasi teknologi komputer dalam pembelajaran umumnya dikenal dengan istilah:

“Komputer Asisted Instruction (CAI)” atau disebut sebagai “Pembelajaran Berbantuan Komputer (PBK)”. Istilah CAI umumnya merujuk kepada semua software pendidikan yang diakses melalui komputer dimana pengguna dapat berinteraksi dengannya. Materi pelajaran yang sudah terprogram dapat disajikan secara serentak antara komponen gambar, tulisan, warna, dan suara.

CAI adalah sebagai “sarana atau media belajar” lebih diarahkan sebagai media pembelajaran mandiri, sehingga dalam pemanfaatannya peran pendidik sangat minimal.

Dalam hal ini peserta didik dituntut untuk lebih aktif dalam mendalami materi-materi pembelajaran yang mungkin tidak bisa didapatkan hanya dari pembelajaran konvensional (klasikal), sehingga dalam proses pembelajaran yang memanfaatkan multimedia pembelajaran guna lebih berperan sebagai fasilitator. Dengan kelebihannya tersebut maka program pembelajaran berbasis komputer mempunyai kemampuan untuk mengisi kekurangan-kekurangan pendidik.

Detail Materi Kuliah dapat di Unduh dalam link berikut ini: Computer Asisted Instruction (CAI)

Leave a comment